Semasa kita sekolah, kita mendapat pembelajaran tentang kewajiban atau tanggung jawab yang kita miliki sebagai warga negara. Ada banyak kewajiban yang dimiliki seperti bela negara, taat hukum, dan wajib membayar pajak. Dalam artikel ini, penulis akan fokus pada satu kewajiban yang dimiliki oleh warga negara yakni membayar pajak. 

Pertanyaan yang akan sering muncul tentang tema ini adalah Apa yang dimaksud dengan pajak? Mengapa seseorang wajib membayar pajak? Apakah ada konsultan pajak Jogja dan jasa pembuatan NPWP di Jogja? 

Pengertian pajak 

Pajak adalah iuran wajib yang harus dibayarkan oleh setiap warga Negara Indonesia. Implementasi kewajiban ini nampak dari membayar sejumlah uang kepada negara. Pengenaan besaran pajak dilakukan dengan mengacu pada aturan yang dibuat oleh  Kementerian Keuangan. Jadi, pengenaan pajak lebih terarah dan jelas. 

Bagi negara, pajak ditempatkan sebagai instrumen untuk mengatasi ketimpangan dan keadilan yang ada di masyarakat. Seperti halnya di Jogja. Jogja dikenal sebagai kota dengan jumlah wisatawan dan penginapan yang cukup banyak. Potret ini menunjukkan peluang pengumpulan pajak melalui pengumpulan pajak penghasilan dan pajak penginapan. Namun sayangnya, pajak sebagai suatu kewajiban belum dijalankan dengan optimal. Salah satu penyebabnya karena wajib pajak kesulitan membayar pajak. Kesulitan ini sebaiknya diatasi mengingat potensi pajak yang cukup besar di Indonesia. 

Mengapa seseorang wajib membayar pajak? 

Seseorang dikatakan wajib membayar pajak pada saat ia sudah memenuhi ketentuan sebagai wajib pajak. Ketentuan sebagai wajib pajak telah diatur secara rinci dalam undang-undang perpajakan. Wajib pajak dapat dibagi menjadi dua yakni pribadi dan badan usaha. Dalam artikel ini, penulis mengambil satu jenis pekerjaan yang mengharuskan seseorang membayar pajak. Jika Anda adalah seorang penyanyi di suatu cafe dan Anda sudah memiliki NPWP, maka Anda wajib membayar pajak kepada negara. Besarnya pajak yang Anda bayarkan sesuai dengan ketentuan yang ada. 

Menyikapi hal tersebut, di Jogja, ada beberapa pihak yang menawarkan jasa pembuatan NPWP dan konsultan pajak. Jika Anda memiliki pertanyaan dan keluh kesah, silahkan hubungi jasa pembuatan NPWP atau konsultan pajak pilihan Anda. 

Kontribusi pajak bagi pembangunan

Pajak mempunyai fungsi penting dalam pembangunan suatu negara. Pajak yang disetorkan oleh wajib pajak selanjutnya akan digunakan untuk membiayai pembangunan negara baik fisik maupun non fisik. Lalu apa saja peran pajak dalam pembangunan ekonomi negara? 

Pajak memiliki fungsi untuk membiayai setiap belanja negara, mengatur atau melaksanakan kebijakan pemerintah khususnya dalam bidang ekonomi dan sosial, menstabilkan kondisi perekonomian negara, dan melakukan redistribusi pendapatan dengan cara membuka lapangan pekerjaan baru.