sound system

Sistem home theater tanpa sound system yang baik tidak akan membuat Anda puas. Visual yang kita lihat melalui sistem home theatre adalah sesuatu yang menarik, tapi jika visual tidak didukung suara atau sound system yang hebat, maka hasilnya pun tidak akan maksimal. Sistem suara merupakan salah satu bagian penting dari sistem audio home theater dan tanpa suara yang bagus, Anda tidak akan dapat menikmati home theater secara maksimal. Jika Anda mencari sound system home theater yang bagus, maka tips berikut akan membantu Anda.

Sound system home theater terdiri dari amplifier dan satu set speaker. Sistem speaker home theater terdiri dari speaker saluran tengah, dua speaker depan, speaker surround, sub woofer, dan juga bisa ditambah dua speaker belakang. Penambahan speaker belakang bersifat optional. Sistem suara home theater yang baik akan membuat semua komponennya bekerja bersama untuk memberikan kualitas suara yang mirip dengan apa yang Anda alami di bioskop. Speaker tengah adalah speaker terpenting karena lebih dari setengah trek suara dan hampir seluruh dialog film direproduksi oleh speaker saluran tengah. Tempat terbaik untuk meletakan speaker tengah adalah tepat di atas atau di bawah layar.

Efek sound system akan berbeda tergantung dari ruangannya. Efek suara akan dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti ukuran ruangan, bentuk ruangan dan barang-barang di ruangan itu sendiri. Jika home theatre ditempatkan di ruang keluarga di mana terjadi banyak aktifitas, maka ada baiknya untuk menempatkan komponen-komponen sound system di tempat yang tersembunyi. Sistem audio home theater akan menghasilkan suara terbaik ketika speaker ditempatkan di posisi yang tepat dan ketika pengaturan pada amplifier disesuaikan secara bersamaan, dengan penempatan speaker dan dimensi ruangan.

Ada banyak merek sound system rumahan yang tersedia di pasaran. Anda dapat langsung membeli satu set atau memilih komponen yang berbeda dari merek yang berbeda. Jika Anda berencana untuk mix & match, maka pastikan bahwa masing-masing speaker akan bekerja dengan baik satu sama lain. Kami sarankan memilih satu set lengkap dari sebuah merek karena speaker dirancang untuk saling melengkapi dalam sebuah system. Jika Anda ingin membandingkan berbagai audio home theatre, maka Anda dapat mengunjungi melodiamusik.com dan melihat semua opsi yang tersedia.

Bandingkan harga dan kemampuan sound system, lalu pilih pada 2 atau 3 yang menurut Anda cocok. Selain itu, Anda dapat mendengarkan sound system teater rumah dan kemudian memilih perangkat dengan kualitas suara terbaik. Untuk mengetesnya, Anda bisa memutar CD musik sehingga Anda punya gambaran tentang apa yang akan Anda dapatkan ketika memutar film DVD. Pilih salah satu yang Anda rasa enak di kuping. Dengan begitu, Anda akan menikmati suara berkualitas hebat untuk tahun-tahun mendatang.